Nyaafffuuuuuh~
Hari Jumat ntar, gue resmi mengakhiri masa jabatan gue (?) sebagai mahasiswa kedokteran yang sedang belajar endokrin. Mulai minggu depan, gue masuk sistem baru yaitu NBSS aka. Neuro Behaviour Saraf (ngawur) System yang intinya mah belajar tentang otak dan saraf dan perilaku manusia. Hem hem...
Which means, gue mungkin bakal belajar tentang Multiple Personality Disorder.
Mungkin ya, soalnya gue gatau bakal belajar apa. Yang jelas gue excited banget :D
Pada penasaran, kenapa gue semangat belajar M.P.D? Mufufufufufu.
Ngga ada alasan pasti sih. Gue cuma pengen mendalami aja, penyakit yang satu ini dan gimana cara nyembuhinnya. Dan nanti kalo gue belajar case ini, gue kan akan berempati, berlaku dan berpikir seolah gue adalah penderita mpd. NAH, perilaku empati ini mungkin dapat membantu gue untuk menyelesaikan proyek lama gue yang tertunda dengan tajuk yang sama, proyek yang bahkan nama karakternya pun udah gue lupain gini -________-
Haru, Natsu, Aki, Fuyuki, dan HARU. Ya, lima pribadi yang terjebak dalam satu tubuh dan memainkan drama kolosal berjudul 'kehidupan'.Tentunya tidak lengkap semua ini tanpa kehadiran seorang gadis yang berhasil merebut hati mereka dan memunculkan pergulatan hati diantara masing-masing. Duuuh, bahasa gueeeeee.
Ehem, Haru adalah ego utama dari tubuh yang MEMANG bernama Haru ini. Dia adalah suatu kepribadian yang lemah lembut, ramah, baik, perhatian, pengertian, murah senyum, pokonya hobi tebar pesona sembari dia ngga nyadar kalo dia tebar pesona. Tau-tau banyak yang ngeceng aja. Tipikal pangeran berkuda putih di cerita-cerita dongeng anak.
Terus, apa bedanya sama HARU?
Lanjut dulu ke Natsu. Seperti arti namanya, musim panas, Natsu adalah pemuda yang aktif, heboh, pecicilan, berisik, gatau malu, cenderung malu-maluin, sadar diri kalau tampangnya lumayan sehingga suka tebar pesona kemana-mana, dan sengaja tebar pesona. Kalo ada yang keliatan suka sama dia, dideketin tapi ngga dijadiin. Dibikin ngarep tapi ngga direalisasiin. Emang dasar nih playboy cap kudalumping dari bambu!
Aki. Aki kekanakan dan, kekanakan. Dari kelima pribadi yang terpisah dari tubuh ini, dialah yang paling fragile dan pundungan.
Fuyuki adalah kebalikan dari semuanya. Independen, sinis, judes, galak, ngomong terlampau jujur, ketus, nyebelin, suka nyuruh-nyuruh, pokonya antagonis abis. Manusia es ini jarang muncul, tapi sekalinya nongol bisa bikin jutaan hati dirobek-robek.
Ada yang ketinggalan? HARU.
HARU, sengaja di-caps lock, adalah yang sesungguhnya dari tubuh ini, jiwa yang terpecah dan terbagi-bagi. Dia, sadar dirinya ngga bisa dibenerin lagi, memutuskan untuk menonton dari dalam, menonton bagaimana 'dia' yang lain menjalankan tugasnya sebagai manusia di bumi ini. Ah dasar nih, cowok cupu pengecut!
(HARU : woi author kacrut! Lo yang bikin gue, lo yang sewot sendiri!)
Yaa, itulah dia. Si tokoh utama dalam serial ngawur yang sepertinya tidak akan selesai ini. Muahahahahaha.
Jadi kenapa si HARU ini bisa kepecah-pecah?
.
.
.
Gue juga bingung kenapa. *dilempar sendal*
Hahaha. Yaah, pokonya sih, begitulah. Masalah dengan rumah dan syalalalala dan syubidubidam dan nyanyanyanyanya yang bahkan sampai saat ini belum gue tentuin apa siapa kenapa dimana dan bagaimana. Hahahahaha.
Temen gue pernah bikinin ilustrasi Haru, Natsu, Aki, sama Fuyuki. Well, she's great at drawing, especially at drawing handsome man. Thus, I fell in love with Natsu in her imagination.
Haru digambarnya dia terlihat SANGAT, AMAT, baik sekali. Tidak ada cacat sedikitpun dalam penampilan dan kepribadian. Natsu...he's just perfect. Aki, sangat unch unch sekali deh pokonya, sementara Fuyuki bener-bener jadi Ice King. Kayaknya kalo diliat sama dia aja bakal langsung jadi patung es deh saking garangnya itu tatapan. Hahaha.
Terus ada lagi proyek gue yang terbaru, Dibalik Lensa, yang stuck-to-the-max sama seperti para pendahulunya, seperti biasa. Nananananana~
Apa lagi ya? Oya, Leafa's Tale juga mandek. Ini cerita yang diambil dari mimpi absurd gue di suatu hari saat gue masih SMA. Entah kenapa, apa gue baru baca novel apa gimana, terus gue mimpiin plot dasar cerita ini. Tapi waktu mau gue terusin, ngga kepikiran soalnya di mimpi gue ceritanya berhenti sampai akhir chapter 1. Hahaha, dasar Freyr Vaniriad, kau mencuri hatiku, hatikuuu uuu uuu~
Apalagi ya? Oya, proyek A Warrior yang gue publish di Fictionpress.com juga belum selesai. Nyem. Apa kabar nih si duet maut Shinrin-Alexa?
Haha, tapi jangankan yang original yang membutuhkan jutaan pengalaman. Dua fanfiksi bersambung gue aja masih mandek sampai hari ini. Byakko vs. Genbu sama Rose Petals. Haduh maaak.
Sebenernya penyebab gue ngga bisa meneruskan adalah antara lain karena kehabisan ide, bingung mau dikemanain ceritanya, dan ngga ada waktu. Ini ngeblog juga sambil menolak ajakan hati nurani untuk belajar. Padahal emang ya, si endokrin ini memang semprul abis.
Oya, pembagian kelompok NBSS udah keluar, dan guess what? Gue sekelompok sama seorang yang superpinter dan IPKnya kemarin 3,8sekian. WOOOOOOOOO.
-_________-
Haf hup Hap Fuh yah doakan saya selamat.
Surprisingly October berubah menjadi Stressful October, lalu menjadi Random October. Akan ditutup dengan apa ya bulan Oktober yang mulai hujan ini?
regards,
Tasya Aniza.
ps. Tanggal 8 November UTS.
pps. Tanggal 16 November semakin dekat ya? :)
No comments:
Post a Comment
celetukan